In memorial |
Pagi tadi saya buka WA dan FB, terkejut dapat kabar duka dari teman-teman (Day & Mahyus) tentang meninggalnya Bong Midol. Saya terkejut karena selama ini beliau terlihat sehat sehat saja dan bahkan kemaren (Minggu, 24 Maret 2013) masih ikut membantu dalam acara pernikahan Cik Ippah (Anak De Kulen).
Namun, kehendak Allah SWT, ketika waktu itu tiba tidak bisa diundur/dimajukan walau sedetik sekalipun. Tidak ada yang tau rahasia kapan waktu itu tiba. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un.
Info dari Day, tadi dini hari Bong Midol menghembuskan nafas terakhir ketika sholat tahajjud. Teriring do'a, semoga jalan beliau menuju ke haribaan Allah Yang Maha Penyayang dimudahkan dan dilapangkan kuburnya serta diberikan khusnul khatimah. Amin Ya Rabbal 'Alamiin.
Selamat jalan!
No comments:
Post a Comment